31:1(TB): Kemudian pergilah Musa, lalu mengatakan segala perkataan ini kepada seluruh orang Israel.
|
|
Israel
Ul 31:7
Moses
Ul 31:7
|
31:2(TB): Berkatalah ia kepada mereka: "Aku sekarang berumur seratus dua puluh tahun; aku tidak dapat giat lagi, dan TUHAN telah berfirman kepadaku: Sungai Yordan ini tidak akan kauseberangi.
|
(2199) Contoh-contohnya
Ul 34:7
|
Jordan
Ul 31:13
|
31:3(TB): TUHAN, Allahmu, Dialah yang akan menyeberang di depanmu; Dialah yang akan memunahkan bangsa-bangsa itu dari hadapanmu, sehingga engkau dapat memiliki negeri mereka; Yosua, dialah yang akan menyeberang di depanmu, seperti yang difirmankan TUHAN.
|
|
Joshua
Ul 31:7
|
31:4(TB): Dan TUHAN akan melakukan terhadap mereka seperti yang dilakukan-Nya terhadap Sihon dan Og, raja-raja orang Amori, yang telah dipunahkan-Nya itu, dan terhadap negeri mereka.
|
|
Amorite
Yos 2:10
Og
Yos 2:10
Sihon
Yos 2:10
|
31:5(TB): TUHAN akan menyerahkan mereka kepadamu dan haruslah kamu melakukan kepada mereka tepat seperti perintah yang kusampaikan kepadamu.
|
|
|
31:6(TB): Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau."
|
(849) Diperintahkan
Yos 1:6
(1329) Keteguhan Ilahi
Yos 1:5
|
|
31:7(TB): Lalu Musa memanggil Yosua dan berkata kepadanya di depan seluruh orang Israel: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkau akan masuk bersama-sama dengan bangsa ini ke negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyang mereka untuk memberikannya kepada mereka, dan engkau akan memimpin mereka sampai mereka memilikinya.
|
(1927) Yosua atau Hosea
Ul 34:9
|
Israel
Ul 31:9
Joshua
Ul 31:14
Moses
Ul 31:9
|
31:8(TB): Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau ; janganlah takut dan janganlah patah hati."
|
|
|
31:9(TB): Setelah hukum Taurat itu dituliskan Musa , maka diberikannyalah kepada imam-imam bani Lewi, yang mengangkut tabut perjanjian TUHAN, dan kepada segala tua-tua Israel.
|
|
Israel
Ul 31:11
Levi
Ezr 8:15
Moses
Ul 31:10
FIRMAN
Ul 31:10
|
31:10(TB): Dan Musa memerintahkan kepada mereka, demikian: "Pada akhir tujuh tahun, pada waktu yang telah ditetapkan dalam tahun penghapusan hutang, yakni hari raya Pondok Daun,
|
(3113) Tahun Sabat
Yer 34:14
|
Moses
Ul 31:14
FIRMAN
Ul 31:11
|
31:11(TB): apabila seluruh orang Israel datang menghadap hadirat TUHAN, Allahmu, di tempat yang akan dipilih-Nya, maka haruslah engkau membacakan hukum Taurat ini di depan seluruh orang Israel.
|
(440) Pembacaan Alkitab Secara Publik
Yos 8:35
|
Israel
Ul 31:19
FIRMAN
Ul 31:12
IBADAH
Ul 31:12
|
31:12(TB): Seluruh bangsa itu berkumpul, laki-laki, perempuan dan anak-anak, dan orang asing yang diam di dalam tempatmu, supaya mereka mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, dan mereka melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat ini,
|
(3405) Kewajiban kepada Orang Asing
Yer 7:6
|
FIRMAN
Ul 31:13
IBADAH
Ul 31:13
|
31:13(TB): dan supaya anak-anak mereka, yang tidak mengetahuinya, dapat mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, --selama kamu hidup di tanah, ke mana kamu pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."
|
(1632) Pengajaran ke Anak-anak
Mzm 78:5
|
Jordan
Ul 32:47
FIRMAN
Ul 31:19
IBADAH
Ul 33:19
|
31:14(TB): Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Sesungguhnya sudah dekat waktunya bahwa engkau akan mati; maka panggillah Yosua dan berdirilah bersama-sama dengan dia dalam Kemah Pertemuan, supaya Aku memberi perintah kepadanya. " Lalu pergilah Musa dan Yosua berdiri dalam Kemah Pertemuan.
|
|
Joshua
Ul 31:23
Moses
Ul 31:16
PANGGILAN UNTUK MELAYANI
Ul 31:23
|
31:15(TB): Dan TUHAN menampakkan diri di kemah itu dalam tiang awan, dan tiang awan itu berdiri pada pintu kemah.
|
(2510) Tiang Awan dan Api
Neh 9:12
|
|
31:16(TB): TUHAN berfirman kepada Musa: "Ketahuilah, engkau akan mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangmu dan bangsa ini akan bangkit dan berzinah dengan mengikuti allah asing yang ada di negeri, ke mana mereka akan masuk; mereka akan meninggalkan Aku dan mengingkari perjanjian-Ku yang Kuikat dengan mereka.
|
(2168) Disamakan dengan Tidur
Ayb 7:21
|
Moses
Ul 31:22
KEMATIAN
Ul 32:29
|
31:17(TB): Pada waktu itu murka-Ku akan bernyala-nyala terhadap mereka, Aku akan meninggalkan mereka dan menyembunyikan wajah-Ku terhadap mereka, sehingga mereka termakan habis dan banyak kali ditimpa malapetaka serta kesusahan. Maka pada waktu itu mereka akan berkata: Bukankah malapetaka itu menimpa kita, oleh sebab Allah kita tidak ada di tengah-tengah kita?
|
(1817) Diancam ditolak oleh Allah
1Raj 14:16
|
ORANG YANG TERKUTUK
Ul 31:18
|
31:18(TB): Tetapi Aku akan menyembunyikan wajah-Ku sama sekali pada waktu itu, karena segala kejahatan yang telah dilakukan mereka: yakni mereka telah berpaling kepada allah lain.
|
(1276) Wajah Allah tersembunyi karena dosa
Mzm 44:24
|
ORANG YANG TERKUTUK
1Sam 3:14
|
31:19(TB): Oleh sebab itu tuliskanlah nyanyian ini dan ajarkanlah kepada orang Israel, letakkanlah di dalam mulut mereka, supaya nyanyian ini menjadi saksi bagi-Ku terhadap orang Israel.
|
|
Israel
Ul 31:22
FIRMAN
Ul 31:21
|
31:20(TB): Sebab Aku akan membawa mereka ke tanah yang Kujanjikan dengan sumpah kepada nenek moyang mereka, yakni tanah yang berlimpah-limpah susu dan madunya; mereka akan makan dan kenyang dan menjadi gemuk, tetapi mereka akan berpaling kepada allah lain dan beribadah kepadanya. Aku ini akan dinista mereka dan perjanjian-Ku akan diingkari mereka.
|
(627) Dijanjikan kepada Abraham
Yos 5:6
(2923) Allah yang Menggusarkan
Ezr 5:12
|
KEKAYAAN
Ul 32:15
|
31:21(TB): Maka apabila banyak kali mereka ditimpa malapetaka serta kesusahan, maka nyanyian ini akan menjadi kesaksian terhadap mereka, sebab nyanyian ini akan tetap melekat pada bibir keturunan mereka. Sebab Aku tahu niat yang dikandung mereka pada hari ini, sebelum Aku membawa mereka ke negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada mereka."
|
(2362) Imajinasi yang jahat
Mzm 38:12
|
FIRMAN
Ul 31:26
HATI
Yos 11:20
PENGETAHUAN ALLAH
1Sam 2:3
|
31:22(TB): Maka Musa menuliskan nyanyian ini dan mengajarkannya kepada orang Israel.
|
|
Israel
Ul 31:23
Moses
Ul 31:24
|
31:23(TB): Kepada Yosua bin Nun diberi-Nya perintah, firman-Nya: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkau akan membawa orang Israel ke negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada mereka, dan Aku akan menyertai engkau."
|
(2099) Perintah-perintah Serius diberikan
1Raj 2:1
|
Israel
Ul 31:30
Joshua
Ul 34:9
Nun (KJV= Non)
Ul 32:44
PANGGILAN UNTUK MELAYANI
Yos 1:1
|
31:24(TB): Ketika Musa selesai menuliskan perkataan hukum Taurat itu dalam sebuah kitab sampai perkataan yang penghabisan,
|
(3975) Referensi Umum
1Taw 28:19
|
Moses
Ul 31:25
|
31:25(TB): maka Musa memerintahkan kepada orang-orang Lewi pengangkut tabut perjanjian TUHAN, demikian:
|
|
Levite
Yos 14:3
Moses
Ul 31:30
|
31:26(TB): "Ambillah kitab Taurat ini dan letakkanlah di samping tabut perjanjian TUHAN, Allahmu, supaya menjadi saksi di situ terhadap engkau.
|
(216) Tentang Perjanjian
Yos 3:15
(525) Kitab Taurat
Yos 1:8
(3654) Firman Allah
Mzm 40:7
|
FIRMAN
Yos 1:8
|
31:27(TB): Sebab aku mengenal kedegilan dan tegar tengkukmu. Sedangkan sekarang, selagi aku hidup bersama-sama dengan kamu, kamu sudah menunjukkan kedegilanmu terhadap TUHAN, terlebih lagi nanti sesudah aku mati.
|
(3239) Contoh-contohnya
1Sam 8:19
|
|
31:28(TB): Suruhlah berkumpul kepadaku segala tua-tua sukumu dan para pengatur pasukanmu, maka aku akan mengatakan hal yang berikut kepada mereka dan memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap mereka.
|
|
|
31:29(TB): Sebab aku tahu, bahwa sesudah aku mati, kamu akan berlaku sangat busuk dan akan menyimpang dari jalan yang telah kuperintahkan kepadamu. Sebab itu di kemudian hari malapetaka akan menimpa kamu, apabila kamu berbuat yang jahat di mata TUHAN, dan menimbulkan sakit hati-Nya dengan perbuatan tanganmu."
|
|
|
31:30(TB): Lalu Musa menyampaikan ke telinga seluruh jemaah Israel nyanyian ini sampai perkataan yang penghabisan.
|
|
Israel
Ul 32:45
Moses
Ul 32:44
|