BETA

Galatia

Ayat Topik Terkait (TCR) Ayat Terkait  

3:1(TB): Hai orang-orang Galatia yang bodoh, siapakah yang telah mempesona kamu? Bukankah Yesus Kristus yang disalibkan itu telah dilukiskan dengan terang di depanmu?

(3712) Sikap Orang-orang Jahat terhadap 2Tes 2:10

Jesus Gal 3:14

Christ Gal 3:13

Galatian Gal 6:18

3:2(TB): Hanya ini yang hendak kuketahui dari pada kamu: Adakah kamu telah menerima Roh karena melakukan hukum Taurat atau karena percaya kepada pemberitaan Injil?

IMAN PADA ALLAH Gal 3:3

ROH KUDUS Gal 4:6

3:3(TB): Adakah kamu sebodoh itu? Kamu telah mulai dengan Roh, maukah kamu sekarang mengakhirinya di dalam daging?

(4106) Balik ke Yudaisme Gal 4:10

IMAN PADA ALLAH Gal 3:6

3:4(TB): Sia-siakah semua yang telah kamu alami sebanyak itu? Masakan sia-sia!

3:5(TB): Jadi bagaimana sekarang, apakah Ia yang menganugerahkan Roh kepada kamu dengan berlimpah-limpah dan yang melakukan mujizat di antara kamu, berbuat demikian karena kamu melakukan hukum Taurat atau karena kamu percaya kepada pemberitaan Injil?

3:6(TB): Secara itu jugalah Abraham percaya kepada Allah, maka Allah memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran .

(15) Abraham, atau Abram Ibr 11:8

(1204) Dibenarkan oleh Flp 3:9

Abraham Gal 3:7

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:7

IMAN PADA ALLAH Gal 3:7

3:7(TB): Jadi kamu lihat, bahwa mereka yang hidup dari iman, mereka itulah anak-anak Abraham.

Abraham Gal 3:8

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:8

IMAN PADA ALLAH Gal 3:8

3:8(TB): Dan Kitab Suci, yang sebelumnya mengetahui, bahwa Allah membenarkan orang-orang bukan Yahudi oleh karena iman, telah terlebih dahulu memberitakan Injil kepada Abraham: "Olehmu segala bangsa akan diberkati."

Abraham Gal 3:9

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:11

IMAN PADA ALLAH Gal 3:9

KESELAMATAN Gal 3:13

PEMBENARAN Gal 3:9

3:9(TB): Jadi mereka yang hidup dari iman, merekalah yang diberkati bersama-sama dengan Abraham yang beriman itu.

Abraham Gal 3:14

IMAN PADA ALLAH Gal 3:10

PEMBENARAN Gal 3:21

3:10(TB): Karena semua orang, yang hidup dari pekerjaan hukum Taurat, berada di bawah kutuk. Sebab ada tertulis: "Terkutuklah orang yang tidak setia melakukan segala sesuatu yang tertulis dalam kitab hukum Taurat. "

(525) Kitab Taurat

(903) Kutukan Ilahi

(4134) Berlaku Setia dalam Pekerjaan

IMAN PADA ALLAH Gal 3:11

KERUSAKAN/KEBEJATAN MORAL Gal 3:11

KESELAMATAN BUKAN DARI USAHA Gal 3:11

KETAATAN Gal 3:12

3:11(TB): Dan bahwa tidak ada orang yang dibenarkan di hadapan Allah karena melakukan hukum Taurat adalah jelas, karena: "Orang yang benar akan hidup oleh iman . "

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:14

IMAN PADA ALLAH Gal 3:12

KERUSAKAN/KEBEJATAN MORAL Gal 3:22

KESELAMATAN BUKAN DARI USAHA Gal 3:12

3:12(TB): Tetapi dasar hukum Taurat bukanlah iman, melainkan siapa yang melakukannya, akan hidup karenanya.

(2156) Kehidupan Fisik

(2157) Kebenaran Menuju Ke

IMAN PADA ALLAH Gal 3:14

KESELAMATAN BUKAN DARI USAHA Gal 3:21

KETAATAN Gal 5:3

3:13(TB): Kristus telah menebus kita dari kutuk hukum Taurat dengan jalan menjadi kutuk karena kita, sebab ada tertulis: "Terkutuklah orang yang digantung pada kayu salib! "

(1388) Tiang

(2568) Digantung

(2988) Melalui Kristus Kol 1:14

(3370) Menjadi Pengganti Manusia Ibr 2:9

Christ Gal 3:14

KEMATIAN YESUS Gal 4:4

KESELAMATAN Gal 3:14

PENEBUSAN Gal 4:4

3:14(TB): Yesus Kristus telah membuat ini, supaya di dalam Dia berkat Abraham sampai kepada bangsa-bangsa lain, sehingga oleh iman kita menerima Roh yang telah dijanjikan itu.

(2393) Contoh-contohnya Why 11:15

Gentiles Ef 2:11

Abraham Gal 3:16

Jesus Gal 3:22

Christ Gal 3:16

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:22

IMAN PADA ALLAH Gal 3:23

KESELAMATAN Gal 3:21

ORANG KAFIR Ef 2:12

3:15(TB): Saudara-saudara, baiklah kupergunakan suatu contoh dari hidup sehari-hari. Suatu wasiat yang telah disahkan, sekalipun ia dari manusia, tidak dapat dibatalkan atau ditambahi oleh seorangpun.

(589) Kekuatan untuk mengikat

3:16(TB): Adapun kepada Abraham diucapkan segala janji itu dan kepada keturunannya. Tidak dikatakan "kepada keturunan-keturunannya" seolah-olah dimaksud banyak orang, tetapi hanya satu orang: "dan kepada keturunanmu ", yaitu Kristus.

Abraham Gal 3:18

Christ Gal 3:22

3:17(TB): Maksudku ialah: Janji yang sebelumnya telah disahkan Allah, tidak dapat dibatalkan oleh hukum Taurat, yang baru terbit empat ratus tiga puluh tahun kemudian, sehingga janji itu hilang kekuatannya.

3:18(TB): Sebab, jikalau apa yang ditentukan Allah berasal dari hukum Taurat, ia tidak berasal dari janji; tetapi justru oleh janjilah Allah telah menganugerahkan kasih karunia-Nya kepada Abraham.

Abraham Gal 3:29

3:19(TB): Kalau demikian, apakah maksudnya hukum Taurat ? Ia ditambahkan oleh karena pelanggaran-pelanggaran --sampai datang keturunan yang dimaksud oleh janji itu--dan ia disampaikan dengan perantaraan malaikat-malaikat ke dalam tangan seorang pengantara.

(4069) Tujuan Hukum Taurat Gal 3:24

MALAIKAT Ef 3:10

NABI 1Tes 2:15

3:20(TB): Seorang pengantara bukan hanya mewakili satu orang saja, sedangkan Allah adalah satu.

3:21(TB): Kalau demikian, bertentangankah hukum Taurat dengan janji-janji Allah? Sekali-kali tidak. Sebab andaikata hukum Taurat diberikan sebagai sesuatu yang dapat menghidupkan, maka memang kebenaran berasal dari hukum Taurat.

KESELAMATAN Gal 3:26

KESELAMATAN BUKAN DARI USAHA Gal 4:9

PEMBENARAN Gal 3:22

3:22(TB): Tetapi Kitab Suci telah mengurung segala sesuatu di bawah kekuasaan dosa, supaya oleh karena iman dalam Yesus Kristus janji itu diberikan kepada mereka yang percaya.

(3349) Semua manusia berdosa 1Yoh 1:8

Jesus Gal 3:26

Christ Gal 3:24

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:23

KERUSAKAN/KEBEJATAN MORAL Gal 5:17

PEMBENARAN Gal 3:24

3:23(TB): Sebelum iman itu datang kita berada di bawah pengawalan hukum Taurat, dan dikurung sampai iman itu telah dinyatakan.

(56) Kemudian Ibr 12:11

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:24

IMAN PADA ALLAH Gal 3:24

3:24(TB): Jadi hukum Taurat adalah penuntun bagi kita sampai Kristus datang, supaya kita dibenarkan karena iman.

(1991) Karena Iman

(4069) Tujuan Hukum Taurat 1Tim 1:9

Christ Gal 3:26

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:25

IMAN PADA ALLAH Gal 3:25

PEMBENARAN Gal 5:4

3:25(TB): Sekarang iman itu telah datang, karena itu kita tidak berada lagi di bawah pengawasan penuntun.

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:26

IMAN PADA ALLAH Gal 3:26

3:26(TB): Sebab kamu semua adalah anak-anak Allah karena iman di dalam Yesus Kristus.

(739) Orang Percaya Diangkat Menjadi keluarga Allah Gal 4:5

(742) Anak-anak Allah 1Yoh 3:10

Jesus Gal 3:28

Christ Gal 3:27

ADOPSI ROHANI Gal 3:29

IMAN DALAM KRISTUS Gal 3:27

IMAN PADA ALLAH Gal 3:27

KESATUAN Gal 3:27

KESELAMATAN Gal 3:27

3:27(TB): Karena kamu semua, yang dibaptis dalam Kristus, telah mengenakan Kristus.

(757) Arti Baptisan Kol 2:12

Christ Gal 3:28

BAPTISAN Ef 4:5

IMAN DALAM KRISTUS Gal 5:6

IMAN PADA ALLAH Gal 5:22

KEKATOLIKAN Gal 3:28

KESATUAN Gal 3:28

KESELAMATAN Gal 3:28

3:28(TB): Dalam hal ini tidak ada orang Yahudi atau orang Yunani, tidak ada hamba atau orang merdeka, tidak ada laki-laki atau perempuan , karena kamu semua adalah satu di dalam Kristus Yesus.

(449) Paham Katolik, Sentimen Kebebasan, Contoh-contohnya

(2247) Kesetaraan manusia Yak 2:5

(3738) Dalam Kristus Ef 4:13

Greek (NIV= Gentile)

Jesus Gal 4:14

Christ Gal 3:29

Jew Kol 3:11

KEKATOLIKAN Ef 2:14

KESATUAN Ef 1:10

KESELAMATAN Ef 1:9

3:29(TB): Dan jikalau kamu adalah milik Kristus, maka kamu juga adalah keturunan Abraham dan berhak menerima janji Allah.

(743) Ahli Waris Allah Gal 4:7

Abraham Gal 4:22

Christ Gal 4:14

ADOPSI ROHANI Gal 4:5